menu melayang

Kamis, 08 Juni 2023

Perbedaan Genset Diesel dengan Gasoline

Konten [Tampil]

Dari beragam jenisnya, genset solar dan genset gasoline adalah yang paling banyak digunakan. Lantas apa saja sih perbedaan genset diesel dengan gasoline? Perbedaan genset diesel dengan genset gasoline Secara umum, genset menggunakan bahan dasar diesel dan juga menggunakan bahan dasar bensin.


Dilihat dari fungsinya, kedua jenis alat ini memang hampir tak memiliki perbedaan. Namun jika diteliti, mereka tetap mempunyai perbedaan yang diantaranya adalah sebagai berikut:
Genset diesel
Genset diesel adalah jenis generator set yang pengoperasiannya menggunakan bahan bakar solar. Cara kerja genset ini adalah dengan mengkonversikan solar jadi energi mekanik.
Genset diesel memiliki kelebihan seperti berikut ini:
  • Genset diesel mempunyai kelebihan yaitu bagian torsinya lebih besar dibandingkan jenis genset lainnya 
  • Mesin pada genset diesel terbilang cepat dingin sehingga dapat beroperasi jauh lebih lama 
  • Mesin genset diesel lebih awet dan tahan lama 
  • Genset diesel juga mempunyai efisiensi bahan bakar 
  • Dengan tidak adanya busi, perawatan genset diesel dikatakan jauh lebih mudah 
  • Genset diesel juga lebih tahan banting serta bahan bakarnya jauh lebih murah 
  • Lebih irit
Selain memiliki kelebihan, genset diesel juga memiliki kekurangan sebagai berikut ini:
  • Harga mesin genset dengan bahan bakar solar terbilang jauh lebih mahal 
  • Ketimbang dengan mesin genset lainnya, jenis ini terbilang berat sehingga proses angkutnya memakan biaya yang cukup mahal 
  • Terakhir, genset diesel juga terbilang lebih keras saat beroperasi ketimbang genset gasoline 
  • Suaranya jauh lebih bising 
  • Gas buangnya jauh lebih banyak sehingga menimbulkan polusi udara
Meskipun memiliki kekurangan, namun genset diesel juga masih cukup recommended untuk digunakan. Genset ini juga dinilai lebih efektif daripada jenis lainnya. Selain itu, dalam cara perawatan genset diesel juga terbilang cukup mudah dan simple.
  1. Genset Gasoline : Genset gasoline adalah salah satu jenis mesin generator yang umum digunakan banyak orang. Bahan bakar genset gasoline adalah bensin sehingga ia juga sering disebut dengan genset bensin. Cara kerja genset gasoline adalah dengan melakukan pembakaran yang biasanya disuplai oleh tenaga listrik bertegangan tinggi. Listrik ini yang nantinya akan menimbulkan percikan bunga api agar gas terbakar sehingga genset bisa beroperasi. Genset gasoline atau genset bensin mempunyai kelebihan sebagai berikut ini:
  • Genset gasoline mempunyai tingkat kebisingan yang cukup rendah
  • Sama halnya dengan genset diesel, gasolin juga merupakan tipe genset berforma juara  
  • Berbeda dengan generator berbahan dasar diesel, genset gas tergolong jauh lebih murah 
  • Bahan bakar genset gasoline jauh lebih murah dan mudah untuk didapatkan Sedangkan dari sisi lain, genset gasoline juga memiliki kekurangan sebagai berikut ini: 
  • Genset gasoline lebih boros bakar 
  • Daya tahan genset gasoline tak terlalu baik dibandingkan genset diesel 
  • Genset gasoline tak terlalu memadai untuk kapasitas listrik yang besar atau di atas 10.000 watt 
  • Dalam masalah perawatan, genset gasoline jauh lebih susah dan rumit ketimbang generator mesin berbahan dasar diesel Dengan dua perbedaan di atas, lantas jenis genset manakah yang paling baik untuk digunakan? Jawabannya adalah genset diesel. Alasannya adalah genset diesel mempunyai performa yang lebih unggul dibandingkan genset bensin atau gasoline.
Selain itu, biaya perawatan genset diesel juga terbilang lebih murah ketimbang genset gasoline. Genset diesel juga terbilang lebih awet karena ia tergolong tidak mudah panas.
Itulah tadi perbedaan dari genset diesel dan gasoline yang perlu Anda ketahui. Semoga dapat menjadi panduan dalam memilih genset untuk kebutuhan cadangan listrik Anda.

Blog Post

Related Post

Back to Top

Cari Artikel